Nak, urungkan niatmu untuk jadi sarjana..

KOMPAS.com — “Maafkan aku, Nak, ya. Urungkan niatmu untuk menjadi sarjana. Ayah tidak sanggup menyediakan uang sebesar itu dalam waktu sekejap.”

Kata itu mungkin yang sering muncul dari seorang ayah yang anaknya diterima menjadi mahasiswa jalur undangan perguruan tinggi negeri (PTN). Dulu, jalur ini dikenal dengan penelusuran minat dan kemampuan, atau kerap disingkat PMDK.

Bagaimana tidak, seorang teman di Facebook, Coen Husain Pontoh, menuliskan keluh kesahnya di statusnya. “Keponakan saya keterima di salah satu universitas terkemuka di Pulau Jawa melalui jalur “undangan”. Tapi, untuk bisa masuk kuliah, ia pertama kali harus bayar Rp 40 juta kontan,” tulisnya.

“Kampusnya terkenal sebagai kampus rakyat, namanya: Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta,” tulisnya di http://www.facebook.com/home.php#!/coenhusainpontoh/posts/10150185073318500.

Continue reading “Nak, urungkan niatmu untuk jadi sarjana..”